RajaBackLink.com

Sikapi Dugaan Pemberhentian Prades, PPDI Pandeglang Layangkan Surat Audiensi

Sikapi Dugaan Pemberhentian Prades, PPDI Pandeglang Layangkan Surat Audiensi

star7tv.com – PANDEGLANG,- Persatuan Perangkat Desa Indonesia (PPDI) Kabupaten Pandeglang akan melakukan audiensi ke Kantor Kecamatan Cikeusik, kabupaten Pandeglang, Banten pada Senin (20/6) mendatang.

Audiensi terkait tentang pemberhentian perangkat desa Nanggala Kecamatan Cikeusik Kabupaten Pandeglang hal tersebut diungkapkan oleh Ketua PPDI Kabupaten Pandeglang, Sabtu (18/06/2022)

Ketua PPDI Kabupaten Pandeglang, Agus Muhammad Toha, S.Pd mengatakan bahwa Kami Persatuan Perangkat Desa Kabupaten Pandeglang telah melayangkan surat audensi kecamatan Cikeusik dengan tujuan ingin tau lebih jelasnya kronologis pemberhentian Perangkat Desa kejadiannya seperti apa, karena tetap kami sangat menyayangkan juga kepada pihak kecamatan cikeusik yang diduga begitu mudah mengeluarkan rekomendasi pemberhentian Perangkat Desa tanpa sesuai dengan aturan baik dalam perbub Nomor 81 tahun 2016 tentang pengangkatan dan pemberhentian Perangkat Desa atau pun perda nomor 2 tahun 2015 tentang pemerintahan desa.

“Kami mengharapkan agar kedepannya tidak ada kasus yang serupa seperti ini lagi, dimana perangkat desa selalu jadi objek perlakuan yang diluar aturan, semua sudah jelas aturannya tentang perangkat desa tertuang dalam UU nomor 6 tahun 2014 tentang desa dan Permendagri Nomor 67 tahun 2017 tentang perubahan Permendagri nomor 83 tahun 2015 dan perbub 81 tahun 2016 serta perda nomor 2 tahun 2015 tentang pemerintahan desa,” tegas Agus

Agus juga menambahkan bahwa kita tinggal melaksanakan apa yang tertuang dalam aturan itu, yang notabene dalam setiap pengangkatan atau pun Pemberhentian Perangkat Desa itu harus melalui proses.

“Proses ini yang kami ingin tau sejauh mana pihak pemerintah desa atau pun kecamatan sudah melaksanakannya,” tandasnya

 





Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *